Punya kulit wajah yang sehat dan glowing pasti jadi impian para wanita. Tentu saja kondisi kulit seperti ini tak bisa didapatkan begitu saja tanpa usaha yang tepat. Salah satu upaya yang bisa dilakukan demi kulit wajah sehat dan glowing adalah menggunakan serum wajah secara rutin. Anda membutuhkan produk serum pencerah wajah terbaik yang formulanya pas untuk menutrisi kulit.
Tips Pemakaian Serum Wajah
Demi mendapatkan hasil yang optimal, pemakaian serum wajah ini harus dilakukan dengan cara yang tepat. Sama halnya seperti produk perawatan kulit lainnya, penggunaan serum harus dilakukan secara cermat. Berikut ini adalah beberapa tips pemakaian serum wajah yang dapat Anda lakukan:
1. Pastikan Wajah dalam Kondisi Bersih
Pertama pastikan dulu wajah Anda dalam kondisi bersih. Penggunaan serum maupun produk kecantikan apapun sebaiknya dilakukan di kulit yang bersih. Jadi cucilah muka terlebih dahulu baru aplikasikan serum. Serum lebih mudah meresap dan hasilnya juga lebih efektif jika bekerja pada kulit yang kondisinya bersih.
2. Aplikasikan saat Kulit Masih Lembab
Sangat disarankan untuk mengaplikasikan serum saat kondisi kulit masih lembab. Setelah mencuci muka dan mengeringkannya, Anda bisa mengaplikasikan toner. Toner ini akan membantu melembabkan kulit sehingga lebih siap diaplikasikan serum. Sebelum toner benar-benar kering, langsung saja oleskan serum wajah Anda.
3. Gunakan Secukupnya
Pakailah serum wajah secukupnya dalam satu kali pemakaian. Ikuti petunjuk penggunaan agar serum yang diaplikasikan tidak berlebihan. Biasanya hanya butuh 1 sampai 2 tetes serum untuk diratakan ke seluruh permukaan kulit wajah. Tak perlu pakai terlalu banyak karena jadi lebih boros dan bisa memicu reaksi buruk pada kulit.
4. Berikan Pijatan dan Tepukan
Anda bisa mengaplikasikan serum dengan disertai pijatan lembut dan tepukan ringan. Gerakan seperti ini akan membantu serum lebih mudah meresap ke dalam kulit. Pijatan lembut juga akan membuat kulit jadi rileks sehingga bisa menerima serum dengan lebih baik.
5. Imbangi dengan Produk Perawatan Lain
Serum saja tentu tidak akan cukup untuk membuat kulit Anda sehat dan glowing. Anda butuh produk perawatan kulit lainnya untuk mengoptimalkan efek dari serum tersebut. Rangkaian produk lain yang bisa digunakan adalah pelembab, sunscreen, dan lain sebagainya.
Pilih Produk Serum Wajah Terbaik
Jangan sembarangan memilih produk serum wajah untuk Anda gunakan sehari-hari. Pilihlah produk serum pencerah wajah terbaik yang bisa memberi hasil optimal dan memuaskan. Pond’s Triple Glow Serum menjadi pilihan serum yang sangat direkomendasikan untuk Anda. Produk ini mengandung konsentrat serum pencerah yang bekerja 100 kali lebih efektif daripada vitamin C.
Dinamakan Triple Glow Serum karena produk ini memiliki 3 kekuatan utama yang akan mempercantik kulit Anda. Berikut adalah 3 kekuatan utama dari Triple Glow Serum:
1. Mencerahkan
Pond’s Triple Glow Serum ini akan memberikan efek cerah pada kulit wajah Anda. Serum ini bisa mencerahkan tampilan kulit wajah karena ada kandungan Gluta-Boost-C di dalamnya. Zat ini juga diketahui bekerja efektif memudarkan flek hitam pada kulit.
2. Melembutkan
Kekuatan kedua yang dihadirkan oleh produk serum ini adalah melembutkan kulit. Triple Glow Serum dari Pond’s ini mengandung vitamin B3+ yang akan memperkecil pori-pori kulit. Hasilnya, tampilan kulit wajah akan jadi jauh lebih halus dan lembut.
3. Melembapkan
Pond’s menggunakan bahan hyaluronic acid pada produk Triple Glow Serum ini. Kandungan tersebut akan menyerap sampai ke setiap lapisan epidermis kulit. Khasiatnya adalah memberi kelembapan bagi kulit sehingga terlihat lebih sehat dan glowing.
Lengkapi pemakaian Pond’s Triple Glow Serum ini dengan Pond’s Triple Glow Serum Mask. Ini merupakan sheet mask yang memiliki serum 100 kali lebih banyak dibandingkan sheet mask lain yang beredar di pasaran. Penggunaan sheet mask ini akan mengoptimalkan manfaat yang diberikan oleh Triple Glow Serum.
Kini Anda bisa mendapatkan kulit wajah sehat, cerah, dan glowing berkat Pond’s Triple Glow Serum dan Pond’s Triple Glow Serum Mask. Pakailah produk serum pencerah wajah ini secara rutin untuk hasil optimal. Jangan lupa imbangi juga dengan pola hidup yang sehat demi kondisi kulit wajah yang jauh lebih baik.
0 Response to "Serum Pencerah Wajah Terbaik untuk Kulit Sehat dan Glowing"
Post a Comment